Pembinaan Guru Sekolah Minggu se-Jabodetabek

GKY Pluit

6 Desember 2016
Pembinaan GSM se Jabodetabek diadakan pada hari Sabtu, 1 Oktober 2016 dengan tema "Heart to God, Hands to Kids." Pembinaan ini diadakan di GKY Pluit (Gedung PIK). Pembinaan ini dihadiri oleh kurang lebih 240 orang dari seluruh GKY di Jabodetabek beserta dengan pos. Pembinaan dimulai pada pk. 09.00 WIB sampai pk. 15.00 WIB. Pembinaan dimulai dengan pleno yang dibawakan oleh Pdt. Freddy Lay. Sesudah pleno GSM mengikuti salah satu dari 3 kapita selekta yang ada yaitu One on One (Panggung Boneka) dibawakan oleh kak Donny, Heart to Heart (konseling) dibawakan oleh Ev. Elisabeth Mailool, dan Fun Teaching (Mengajar sambil Bermain) oleh G.I. Ivonne. Setiap kapita selekta disampaikan dalam dua sesi, di mana sesi kedua diadakan tanya jawab dan juga simulasi dalam menerapkan setiap teori yang diajarkan dalam sesi sebelumnya. Setiap Kapita Selekta dirancang dengan tujuan:
1. GSM diperlengkapi untuk melayani TUHAN dan anak-anak SM.
2. GSM memiliki hati TUHAN dalam melayani setiap anak-anak SM.
3. GSM mengerti kebutuhan dan permasalahan yang terjadi dalam anak-anak SM.
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design