Kebersamaan dan Pembinaan Bidang Persekutuan Sub. Bid Pemuda Remaja

11 Maret 2025
Pada tanggal 28 Februari 2025, Pengurus Bidang Persekutuan Sub. Bid Pemuda Remaja telah mengadakan Kebersamaan dan Pembinaan Pembina Pemuda Remaja Sinode GKY. Pertemuan dilaksanakan secara hybrid, jabodetabek onsite di STT Amanat Agung dan luar jabodetabek online via zoom meeting.

Pada kesempatan ini Pdt. Casthelia selaku Tim SDM Sinode membagikan firman Tuhan yang menguatkan para pembina dalam pelayanannya dan dilanjutkan dengan para pembina saling membagikan perkembangan pelayanan lokal masing-masing. Kiranya pertemuan ini semakin menyatukan hati para pembina dalam melayani pemuda dan remaja yang Tuhan percayakan di tengah GKY. Soli Deo Gloria
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design