1 Tawarikh 24

Kepemimpinan Rohani

17 September 2015
Bacaan Alkitab hari ini: 1 Tawarikh 24

Penjelasan mengenai kelompok-kelompok dan tugas-tugas orang Lewi masih berlanjut di pasal ini. Adanya pembagian tugas dan jabatan imam yang jelas ketika memasuki Bait Allah menunjukkan adanya organisasi yang sangat rapi yang Allah persiapkan melalui Raja Daud. Hal ini menjamin kelancaran proses ibadah Orang Israel. Pengaturan jalannya proses ibadah (kepemimpinan) ini tidak kalah penting ketimbang pembangunan fisik Bait Allah.
Gereja sebagai representasi Bait Allah di zaman ini perlu memperhatikan dua hal di atas (pembangunan fisik dan kepemimpinan) secara seimbang. Pembangunan fisik untuk menjangkau lebih banyak orang dan untuk menyediakan sarana yang lebih baik harus diiringi dengan jalannya kegiatan kerohanian serta adanya organisasi (sistem kepemimpinan) para pemimpin gereja yang baik. Kita patut bersyukur bahwa Tuhan selalu membangkitkan para hamba Tuhan dan para aktivis yang sebagian merupakan para pemimpin gereja untuk melayani Tuhan dengan baik dan memastikan terselenggaranya kegiatan ibadah dan pengaturan organisasi yang baik. Setiap anggota jemaat Tuhan semestinya mendukung pelayanan para pemimpin gereja, baik dengan mendukung kelancaran setiap program yang telah disusun maupun dengan secara langsung terlibat aktif dalam pelayanan di Rumah Tuhan. Jangan lupa bahwa kita juga perlu mendukung melalui doa, bukan hanya supaya pelayanan dapat berlangsung dengan baik, tetapi juga supaya para pemimpin bisa menjadi teladan yang memuliakan Allah melalui gaya hidup dan pelayanan mereka. Semuanya itu harus dilakukan bersama-sama dan semata-mata hanya untuk menyenangkan Tuhan kita, Sang Pemimpin Gereja. Amin. [MS]

1 Korintus 12: 12

"Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanya banyak, dan segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan satu tubuh, demikian pula Kristus."
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design