Yeremia 44-45

Pergumulan Selalu Ada, Andalkan Allah Saja!

10 Agustus 2017
Bacaan Alkitab hari ini : Yeremia 44-45

Dua pasal ini membahas pelayanan terakhir nabi Yeremia bagi umat Yehuda yang telah babak belur didera hukuman Allah akibat kebebalan dosa mereka. Yeremia menegur sisa umat Yehuda yang pergi ke Mesir dan lebih mengandalkan Mesir dan dewa-dewa Mesir dibandingkan mengandalkan Tuhan. Mereka mengulang dosa nenek moyang mereka, sehingga mereka mengalami dahsyatnya hukuman Allah seperti yang menimpa nenek moyang mereka (44:1-14). Reaksi umat itu sangat mencengangkan: setelah menolak mendengar firman Tuhan, mereka bahkan mengaku menyembah ilah Mesir lebih menguntungkan daripada menyembah Tuhan (44:15-19). Mereka terang-terangan bersikap melawan Tuhan. Wajar bila Yeremia menubuatkan kebinasaan umat Yehuda yang melarikan diri ke Mesir, saat Mesir dihancurkan oleh Babel (44:20-30). Namun, Tuhan masih menunjukkan belas kasihan-Nya: akan ada sedikit umat yang terluput, sehingga mereka tidak punah (44:28).

Pasal 45 menunjukkan pergumulan Barukh, juru tulis Yeremia, yang tidak kalah berat ketimbang Yeremia. Raja Yoyakin membakar gulungan kitab yang ditulisnya dan memerintahkan orang menangkapnya (pasal 36). Ia dituduh menghasut Yeremia menubuatkan hal buruk bagi sisa umat Yehuda yang menyelamatkan diri ke Mesir (43:3). Wajar bila Barukh tertekan dan mengeluhkan nasibnya pada Tuhan (45:1-3). Allah menegur sekaligus menjanjikan keselamatan dan pemeliharaan-Nya terhadap Barukh (45:4-5). Pergumulan hidup bisa dialami sebuah bangsa (Yehuda) maupun individu (Barukh). Nasib akhir mereka berbeda karena Yehuda bersandar pada manusia dan berhala, sedangkan Barukh mengandalkan dan bertahan untuk setia kepada Allah. Bagaimana dengan Anda? [ICW]




Beginilah firman TUHAN: "Terkutuklah orang yang
mengandalkan manusia, yang mengandalkan kekuatannya sendiri,
dan yang hatinya menjauh dari pada TUHAN!"
Yeremia 17:5

Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design