Peristiwa apa yang biasanya membuat Anda merasa gugup? Biasanya, seseorang merasa gugup bila mendadak menghadapi keadaan yang tidak pernah diduga sebelumnya. Kita gugup karena tidak menyiapkan diri sebelumnya. Kita kaget saat menghadapi keadaan yang terjadi secara tiba-tiba karena hati kita tidak siap. Misalnya, bila orang tua yang kita sayangi meninggal tanpa tanda-tanda sebelumnya, kita akan menjadi sangat kaget dan sulit menerima kenyataan. Ketidaksiapan menghadapi keadaan itulah yang membuat kita merasa gugup dan tidak mengerti apa yang harus dilakukan saat itu.
Kedatangan Kristus akan terjadi secara tiba-tiba. Tuhan Yesus telah mengingatkan para murid-Nya--dan kita juga--agar senantiasa waspada. Perkataan "hendaklah pinggangmu tetap berikat dan pelitamu tetap menyala" (12:35) adalah perintah agar kita senantiasa siap sedia melakukan sesuatu. Kalimat ini biasanya ditujukan bagi seorang hamba yang harus selalu dalam keadaan siap sedia untuk melakukan tugas saat tuannya datang. Seorang hamba yang baik tidak akan tertidur saat ditinggal pergi oleh tuannya. Ia akan selalu mengikat pinggangnya dan menyalakan pelitanya ketika malam tiba. Ia tidak akan berpikir, "Tuanku tidak akan pulang malam ini. Oleh karena itu, saya ingin tidur saja." Ia akan siap sedia menanti kedatangan tuannya. Dalam perumpamaan ini, dicatat bahwa tuan itu mungkin akan pulang tengah malam atau dini hari (12:38), yaitu pada saat yang tidak terduga. Yang jelas, tuannya pasti akan pulang ke rumah. Tuhan Yesus pun akan datang pada saat yang tidak disangka-sangka. Ia akan datang secara mendadak seperti cara kedatangan seorang pencuri (12:39-40). Setiap orang yang menanti dengan siap sedia akan diberi upah, dan setiap orang yang tidak siap sedia menanti--apa lagi yang melakukan hal-hal yang jahat--akan mendapat balasan yang setimpal (12:43-46). Kita tidak tahu kapan Tuhan Yesus akan datang. Waktu sudah lama berlalu sejak kedatangan-Nya yang pertama. Banyak orang sudah lupa dan tidak lagi menanti-nanti kedatangan Tuhan Yesus seantusias para murid dan orang Kristen mula-mula. Walaupun kita tidak tahu apakah Tuhan Yesus akan datang sebelum atau sesudah kita mati, kita harus selalu siap sedia menanti kedatangan-Nya. Apakah cara hidup Anda menunjukkan bahwa Anda sedang menanti kedatangan Kristus?