1 Petrus 4

Hidup Menantikan Kristus

17 Desember 2021
GI Okky Chandra

Setelah membahas tentang panggilan untuk menderita--seperti Kristus yang telah lebih dulu menderita--di awal pasal keempat (4:1-6), Rasul Petrus memberi beberapa nasihat praktis kepada para pembacanya tentang bagaimana mereka seharusnya menjalani hidup kekristenan. Kata "kesudahan segala sesuatu " di ayat ketujuh menunjuk kepada kedatangan Tuhan Yesus yang kedua kalinya. Rasul Petrus, seperti para penulis kitab lainnya, senantiasa melihat kembalinya Yesus Kristus ke dunia sebagai titik akhir yang merupakan pengharapan besar bagi semua orang percaya. Dalam menanti kedatangan Kristus, para pembaca dinasihati untuk menguasai diri dan menjadi tenang agar bisa berdoa. Doa seharusnya menjadi seperti nafas bagi kehidupan orang percaya. Melalui doa, seseorang dapat mencurahkan kerinduannya untuk berjumpa dengan Kristus dan memohon agar dirinya diberi kemampuan untuk menjaga diri agar bisa hidup dalam kekudusan.

Nasihat paling utama yang disampaikan Rasul Petrus adalah agar orang-orang Kristen belajar untuk saling mengasihi dengan lebih bersungguh-sungguh. Mengasihi sesuatu yang indah itu mudah. Akan tetapi, dibutuhkan kasih Allah untuk bisa mengasihi sesuatu yang buruk. Orang Kristen adalah orang yang sudah menerima kasih Kristus. Oleh karena itu, orang Kristen diminta untuk menyalurkan kasih Kristus kepada sesamanya. Kasih seharusnya tidak hanya sebatas kata-kata, tetapi harus diwujudkan dalam perbuatan dan pengampunan. Kasih ilahi seperti ini dapat "menutupi banyak sekali dosa " (4:8).

Selanjutnya, Rasul Petrus menasihati para pembacanya untuk saling melayani sesuai dengan karunia yang diberikan Tuhan. Pakailah karunia berbicara untuk menyampaikan firman Tuhan. Yang memiliki karunia melayani akan mendapat anugerah Allah untuk melayani. Karunia rohani diberikan bukan untuk menyombongkan diri, melainkan untuk melayani anggota tubuh Kristus yang lain.

Sebagai gereja yang Tuhan tempatkan di dunia ini, sadarilah bahwa fokus hidup kita seharusnya bukanlah dunia ini. Ingatlah bahwa Yesus Kristus akan datang lagi untuk kedua kalinya. Teruslah bertekun dalam doa! Belajarlah untuk lebih sungguh-sungguh mengasihi sesama! Apakah Anda sudah menggunakan semua karunia yang Tuhan berikan kepada diri Anda untuk melayani sesama? Semoga nama Tuhan dimuliakan melalui diri kita!


Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design