Senin, 17 November 2014
Bacaan Alkitab hari ini: Kisah Para Rasul 3
Rasul Petrus dan para rasul yang lain bukan hanya melayani kumpulan orang banyak melalui khotbah pengajaran. Dalam hidup mereka, di setiap tempat, kepekaan terhadap pimpinan Roh Kudus membawa Rasul Petrus dan Rasul Yohanes untuk berjumpa dan menyentuh kehidupan pribadi orang-orang yang memerlukan pertolongan.
Pelayanan bersama Tuhan yang luar biasa membawa Rasul Petrus dan Rasul Yohanes untuk menjadi alat kemuliaan. Bahkan, melalui satu jiwa yang disentuh dan diubahkan, banyak orang dibawa untuk mengenal Kristus. Kisah kesembuhan orang lumpuh menjadi awal bagi Rasul Petrus untuk berkhotbah tentang kuasa Allah Abraham, Ishak, dan Yakub. Sungguh mengagumkan bahwa saat mukjizat dinyatakan, ada undangan pertobatan (3:19). Memang, tujuan tertinggi dari pelayanan apa pun di dunia adalah membawa jiwa untuk kembali kepada Bapa.
Pada waktu orang-orang yang sering kita jumpai sehari-hari melihat diri kita, apakah yang mereka harapkan? Apakah mereka sekadar mengharapkan untuk mendapat sesuatu yang bersifat jasmaniah? Apakah kita rindu menjadi saluran berkat secara rohani bagi jiwa mereka?
Pemulihan dan pertobatan hidup saat berjumpa dengan anak-anak Tuhan merupakan kesaksian kita di tengah dunia ini. Mungkin kita sering berpikir bahwa kita hanyalah orang-orang biasa. Namun, bersama Tuhan, kita akan dimampukan untuk melakukan perkara-perkara besar. [LS]
Mazmur 60:14
“Dengan Allah akan kita lakukan perbuatan-perbuatan gagah perkasa, sebab Ia sendiri akan menginjak-injak para lawan kita.”