Matius 12

Bersikap Rendah Hati di Hadapan Kristus

19 Maret 2023
GI Purnama

Kesulitan orang Farisi untuk bisa menilai secara wajar apa yang dilakukan Tuhan Yesus adalah karena mereka kurang rendah hati. Mereka memprotes tindakan para murid Tuhan Yesus memetik bulir gandum dan memakannya. Mereka juga memprotes penyembuhan yang dilakukan pada hari Sabat. Protes yang dilakukan oleh orang-orang Farisi itu dilandasi oleh pemahaman yang dangkal tentang hukum Taurat.

Orang-orang Farisi tidak bisa mencerna pengajaran Tuhan Yesus dengan kepala dingin karena mereka kurang rendah hati untuk belajar. Mereka mendasarkan keyakinan mereka pada tradisi dan tidak peduli terhadap pengajaran Tuhan Yesus tentang Sabat yang didasarkan pada ajaran seluruh Kitab Suci. Mereka tidak mau mengubah pikiran mereka yang salah, bahkan mereka lalu bersekongkol untuk membunuh Tuhan Yesus (12:14). Sikap menolak Tuhan Yesus secara membabi buta itu terlihat jelas saat Tuhan Yesus menyembuhkan seorang yang kerasukan setan, sekaligus buta dan bisu. Saat Tuhan Yesus menyembuhkan orang itu--sehingga dia bisa berkata-kata dan melihat--orang banyak menjadi takjub, tetapi orang-orang Farisi justru memberi komentar, "Dengan Beelzebul, penghulu setan, Ia mengusir setan." (12:24). Tuduhan tersebut merupakan tuduhan yang bodoh, sekaligus kurang ajar. Tidak mungkin penghulu setan mengusir anak buahnya sendiri! Seharusnya, melihat Tuhan Yesus mengusir roh jahat dengan kuasa Roh Allah atau kuasa Roh Kudus menghasilkan iman! Oleh karena itu, sikap menganggap pekerjaan Roh kudus sebagai pekerjaan penghulu setan merupakan tindakan menentang atau menghujat Roh kudus! Bila seseorang menentang pekerjaan Roh Kudus yang menginsafkan manusia akan dosa, kebenaran, dan penghakiman (Yohanes 16:8), bagaimana mungkin orang itu bisa memperoleh pengampunan dosa yang tersedia di dalam Kristus? Itulah sebabnya, Tuhan Yesus bersabda, "Sebab itu Aku berkata kepadamu: Segala dosa dan hujat manusia akan diampuni, tetapi hujat terhadap Roh Kudus tidak akan diampuni (Matius 12:31b).

Apakah Anda membuka hati Anda saat Roh Kudus mengingatkan Anda akan dosa, kebenaran, dan penghakiman? Apakah Anda menyadari bahwa Anda adalah orang berdosa dan Anda memerlukan pengampunan yang tersedia di dalam Kristus? Apakah Anda memiliki semangat untuk membaca dan merenungkan firman Tuhan agar Anda bisa mengetahui kebenaran? Apakah Anda sudah mengalami perubahan hidup yang selalu terjadi pada kehidupan orang-orang yang berada di dalam Kristus? Apakah Anda dapat menyebutkan wujud perubahan hidup yang terdapat dalam kehidupan Anda?

Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design