Yosua 19

Janji Allah tergenapi

11 Juni 2024
GI Benny Wijaya

Pembagian warisan atau milik pusaka merupakan saat yang penting untuk dinantikan. Suku Ruben, Suku Gad dan setengah suku Manasye telah mendapat milik pusaka di seberang timur sungai Yordan (13:8-33) pada masa kepemimpinan Musa. Akan tetapi, bersama suku-suku Israel lainnya, mereka tetap maju berperang untuk merebut Tanah Kanaan. Suku Yehuda, Efraim dan setengah suku Manasye sudah mendapat milik pusaka berdasarkan pengundian di Gilgal (pasal 14-17). Tujuh suku berikutnya, yaitu Suku Benyamin, Simeon, Zebulon, Isakhar, Asyer, Naftali, serta Dan mendapat milik pusaka berdasarkan pengundian di Silo (pasal 18-19). Dengan demikian, selesailah sudah pembagian milik pusaka bagi seluruh bangsa Israel (19:51). Allah telah menggenapi janji yang telah Ia berikan secara turun-temurun kepada Abraham, Ishak, dan Yakub, dan janji itu digenapi pada zaman kepemimpinan Yosua.

Tanah Kanaan telah selesai dibagikan kepada suku-suku bangsa Israel melalui membuang undi. Membuang undi adalah sebuah cara yang biasa digunakan untuk meminta petunjuk Tuhan. Namun, ada bagian-bagian yang khusus dibagikan tanpa membuang undi, yaitu milik pusaka yang diberikan kepada Kaleb (14: 6-15; 15:13-19) dan Yosua (19:49-51). Suku Lewi diundi secara khusus karena mereka tidak menempati satu wilayah melainkan disebar di antara seluruh suku Israel menurut kaum-kaum mereka (21:1-42). Suku Lewi diperlakukan khusus karena mereka adalah suku yang dikhususkan oleh Allah untuk melayani di Kemah Suci serta ditugaskan membawa Tabut Perjanjian saat bangsa Israel melakukan perjalanan. Kaleb dan Yosua diperlakukan khusus karena mereka adalah dua orang--di antara dua belas orang pengintai yang diutus Musa untuk mengintai tanah Kanaan--yang tetap beriman kepada Allah walaupun sepuluh orang lainnya kehilangan iman. Mereka berdua mendapat janji Allah untuk masuk ke Tanah Perjanjian (Bilangan 14:30). Kaleb mendapat milik pusaka-- berdasarkan janji Allah dalam Bilangan 14:24--dengan mengalahkan orang Enaq yang dianggap raksasa, sedangkan Yosua mendapatkan milik pusaka berdasarkan titah Allah dalam Yosua 19:50 setelah ia memimpin bangsa Israel berperang serta membagi wilayah Kanaan.

Allah yang telah menggenapi janji-Nya kepada bangsa Israel juga pasti akan menggenapi janji-Nya kepada kita sebagai umat-Nya, baik janji untuk masa kini saat umat-Nya masih hidup di dunia ini maupun janji untuk masa yang akan datang setelah kita meninggalkan dunia ini. Apakah Anda sudah berusaha mengetahui janji-janji Allah dan berpegang pada janji-janji itu? Apakah Anda meyakini bahwa semua janji Allah pasti akan digenapi?

Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design