2 Samuel 17:15-29

TUHAN yang Memelihara dan Menjaga

10 September 2024
Pdt. Martin Kurniawan

Apakah Anda pernah mendengar atau mengalami sendiri pemeliharaan dan penjagaan TUHAN atas kehidupan Anda atau orang lain pada masa yang sulit dan penuh ancaman? Daud pernah mengalaminya! Saat lari dari ancaman Absalom, Daud menyaksikan dan mengalami pemeliharaan dan penjagaan TUHAN. TUHAN yang disembah Daud adalah TUHAN yang setia kepada perjanjian-Nya. Sekalipun manusia sering kali berubah setia dan berkhianat, TUHAN tetap memegang janji-Nya Kesetiaan-Nya itulah yang membuat TUHAN terus menunjukkan kebaikan kepada Daud, bahkan dalam situasi yang paling buruk yang Daud alami.

Bacaan Alkitab hari ini mengajarkan dua hal kepada kita: Pertama, TUHAN dapat memakai orang-orang di sekitar kita untuk mewujudkan pemeliharaan-Nya. TUHAN memakai Husai, Imam Zadok dan Imam Abyatar, Yonatan dan Ahima’as, seorang hamba perempuan yang membawa kabar, sepasang suami istri di Bahurim, Sobi bin Nahas, Makhir bin Amiel, dan Barzilai untuk memelihara kehidupan Daud dan orang-orang yang bersama dengan dia (17:15,17,18-19,27). Kita dapat menyerahkan kehidupan kita sepenuhnya kepada TUHAN, sebab Ia memelihara kehidupan kita. Kita juga dapat memberi diri dipakai TUHAN untuk memelihara orang-orang di sekitar kita. Kedua, TUHAN dapat menjaga kita dari orang-orang yang berniat jahat. Rencana Absalom adalah menghabisi Daud dan seluruh rakyat yang menyertainya. Meskipun ada yang melaporkan keberadaan para utusan Daud, tetap saja hamba-hamba Absalom tidak dapat menemukan mereka. Bahkan penasihat Absalom—yaitu Ahitofel—akhirnya bunuh diri karena kecewa saat nasihatnya tidak dituruti oleh Absalom (17:23). Mungkin ia menyadari bahwa dengan mengabaikan nasihatnya, tidak ada harapan lagi selain kehancuran bagi Absalom. TUHAN sanggup melindungi dan meluputkan kita dari malapetaka yang mengintai kita. Oleh karena itu, kita dapat terus berharap akan pertolongan TUHAN bagi diri kita dan bagi orang-orang di sekitar kita yang sedang menghadapi pergumulan.

Apakah Anda percaya bahwa TUHAN sanggup memelihara dan menjaga kehidupan Anda? Apa yang hendak Anda lakukan agar Anda bisa lebih memahami dan mengalami pemeliharaan dan perlindungan TUHAN? Apakah Anda bersedia dipakai TUHAN untuk menolong mereka yang membutuhkan pertolongan? Bangunlah kepekaan akan kehadiran TUHAN melalui pembacaan dan perenungan firman TUHAN, doa, dan pengalaman hidup bergantung kepada pemeliharaan TUHAN. Dengan demikian, penyertaan-Nya akan terwujud dalam pengalaman hidup sehari-hari.

Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16


www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design